Keterangan Gambar : Bupati Kukar Aulia Rahman Basri memimpin apel gabungan pegawai lingkungan Pemerintah Kabupaten Kukar, Senin (7/7/25) di Halaman Kantor Bupati Kukar.
TENGGARONG, KONKLUSI.ID– Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Aulia Rahman Basri bersama Wakil Bupati Rendi Solihin memimpin apel gabungan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab Kukar, Senin (7/7/2025). Apel yang digelar di halaman Kantor Bupati Kukar itu diikuti pejabat pimpinan tinggi pratama, administrator, pengawas, serta ratusan ASN.
Meski diguyur gerimis, apel tetap berlangsung khidmat. Dalam amanatnya, Aulia menegaskan bahwa apel gabungan menjadi momentum untuk menyatukan gagasan dan komitmen seluruh aparatur dalam mewujudkan visi-misi Kukar Idaman Terbaik.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran ASN yang sudah mengawal Kukar Idaman dengan kerja nyata, hingga masyarakat kembali memberikan kepercayaan untuk melanjutkan program ini. Kukar Idaman Terbaik adalah penyempurna program sebelumnya. Karena itu mari kita bekerja lebih giat lagi memberikan yang terbaik untuk masyarakat,” ujar Aulia dikutip dari laman resmi Pemkab Kukar.
Ia menekankan pentingnya kebersamaan dan keterbukaan di dalam organisasi pemerintahan. Menurutnya, aparatur tidak perlu sungkan menyampaikan pendapat atau kritik, karena Pemkab Kukar harus bekerja sebagai satu tim. “Satukan niat dan langkah dengan tulus, karena Kukar Idaman Terbaik tak akan berhasil tanpa kerja bersama,” tambahnya.
Aulia juga menyinggung kesejahteraan aparatur sebagai faktor penting dalam menunjang kinerja birokrasi. Ia menjelaskan, Pemkab Kukar tengah merumuskan strategi peningkatan pendapatan daerah agar belanja pegawai tetap proporsional dan kesejahteraan ASN tetap terjaga.
“Pendapatan daerah harus tetap on the track. Kuncinya adalah meningkatkan pendapatan. Dengan begitu, kesejahteraan ASN bisa kita dorong tanpa melanggar batas persentase belanja pegawai,” katanya. Terkait disiplin ASN, Aulia menegaskan bahwa aparatur harus bekerja dengan kesadaran penuh, bukan sekadar memenuhi absensi. Ia mengingatkan bahwa ASN adalah teladan masyarakat dan harus menampilkan perilaku dewasa.
“ASN bukan Tom and Jerry yang saling kejar-kejaran antara atasan dan bawahan. Jangan hanya mengejar absensi. Bekerjalah dengan baik, jadilah contoh yang bisa diteladani. Tegakkan disiplin bukan karena takut atasan, tapi dari lubuk hati yang paling dalam,” pesannya.
Menutup amanat, Aulia mengajak seluruh ASN untuk mencintai pekerjaan dengan penuh tanggung jawab. “Tanamkan dalam hati, jangan sampai Kukar jelek karena ulah kita. Insya Allah, dengan kerja yang tulus dan disiplin, semua akan membawa berkah,” pesannya. (adv/ara)
Tulis Komentar